Film
Wiro Sableng Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 yang
mulai tayang pada 30 Agustus 2018 lalu hingga
sekarang di bioskop
bioskop, sukses membuat penikmat film merasa puas dengan
adegan yang
konyol, gila, serius, bahkan menantang.
Berikut
ini beberapa hal yang membuat film ini menarik dan sukses yaitu
1.
Lifelike
Pictures bekerja sama dengan 20th Century Fox
2.
Film ini
terdiri dari 99 Visual Effect Artist asli Indonesia sehingga membuat efek
visual yang bagus dan smooth berlatar abad 16, keseriusan tim CGI menggarap
film Wiro Sableng membuat film ini terlihat lebih mahal.
3.
Angga
Dwimas Sasongko sebagai sutradara bersama Sheila Timothy, Tumpal Tampubolon,
dan Seno Gumira Adji Darma berusaha keras untuk membuat film ini menarik serta menunjukkan
kisah asli yang diangkat dari novel karya Almarhum Bastian Tito yang terdiri
dari 185 buku dalam jangka waktu 39 tahun dalam versi serinya, sehingga alurnya
keren abis.
4.
Film ini dibintangi
oleh artis profesinal Indonesia seperti Vino G. Bastian (Wiro Sableng), Ruth
Marini (Sinto Gendeng), Sherina Munaf (Anggini), Andy /rif(dewa tuak), Yayan
Ruhiyan (Mahesa Birawa), Marsha Timothy (Bidadari Angin Timur), Marcella
Zalianty (permaisuri), Teuku Rifnu Wikana (Kalasrenggi), Yusuf Mahardika
(Pangeran), Lukman Sardi (Raden Werku Alit), Dwi Sasono (Raja Kamandaka), Happy
Salma (Suci), Marcell Siahaan.
5.
film ini
menggandeng desainer terkenal seperti Chris Lie dari Caravan Studio, Anto yang
merancang 300 kostum dan 150 senjata,dan Tex Saverio. Yang menghasilkan kostum
dan sejata yang keren, sehingga saat menonton membuat kita ingin selalu melirik
kostum dan senjatanya, bahkan sesuai banget dengan karakter-karakternya.
6.
Karakter
pemainnya dibuat secara apik dan kuat : “Wiro Sableng yang gila dan humoris,
Sinto Gendeng penuh humoris sekaligus haru, Anggini yang cepat marah, Mahesa
Birawa sebagai tokoh yang jahat, Bidadari Angin Timur yang cantik, Bujang Gila
Tapak Sakti yang kocak dan gemes serta karakter-karakter lain”.
7.
film ini
memulai proses shooting pada 21 Agustus 2017 di wilayah Jawa Barat dan Jakarta.
8.
Film Wiro
Sableng Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 yang banyak menujukkan aksi laga ini
telan biaya produksi sebesar US$ 3 juta atau Rp. 40 Miliar diungkapkan oleh
Sheila Timothy selaku produser.
Demikian 8 Fakta unik dibalik kesuksesan Film Wiro Sableng Pendekar Kapak Maut Naga Geni
212.

Silakan Berkomentar yang Sopan, Komunikatif dan Membangun.
Terima Kasih atas Kunjungan Anda.
Emoticon